CT Yakin RI Mampu Hadapi Kebijakan Tarif Trump: Dampaknya Tak Terlalu Besar
Posted 2 days 52 minutes agoCT (Chairul Tanjung) meyakini Indonesia mampu menghadapi dampak dari kebijakan tarif yang diberlakukan oleh Presiden AS, Donald Trump. Menurutnya, meskipun penurunan pertumbuhan ekonomi global dapat mempengaruhi permintaan (demand) secara keseluruhan, dampaknya terhadap Indonesia tidak akan terlalu besar.
"Turunnya pertumbuhan ekonomi global akan berpengaruh juga terhadap demand global. Karena kalau ekonomi tumbuhnya turun, demand-nya pasti turun, permintaannya pasti turun," ungkap CT.
Namun, yang perlu dicermati adalah dampak kebijakan Trump yang berpotensi menurunkan harga komoditas Indonesia di pasar global.
CT menjelaskan, kebijakan Trump bertujuan untuk mengurangi defisit perdagangan Amerika dengan Indonesia, dan yang diinginkan adalah tercapainya keseimbangan atau fairness dalam neraca perdagangan antara kedua negar